Dalam beberapa hari ini kita melihat beberapa tontonan yang "menarik" dan menghiasi berbagai stasiun televisi Indonesia. Hari anti korupsi sedunia yang seharusnya dilaksanakan dengan tertib tak ubah menjadi arena perang antara polisi dan "pendemo", hal ini disebabkan karena adanya tindakan anarkis pada saat unjuk rasa di beberapa daerah tersebut. Dilansir dari beberapa media cetak dan elektronik, kejadian ini sangat mengganggu masyarakat sekitar yang sedang menggunakan fasilitas publik bahkan di antara para pengunjuk rasa dengan sengaja menutup badan jalan dengan membakar ban bekas, alhasil masyarakat yang biasa menggunakan jalan tersebut harus mencari alternatif jalan lain. Hal ini membuat para penegak hukum mengambil tindakan tegas dengan membubarkan massa yang anarkis, namun bukannya membaik, tindakan tersebut malah menjadi tambah kacau. Entah siapa yang memulai, akhir cerita beberapa Polisi mengalami luka-luka, dari massa demo pun ada yang babak belur bahkan ada yang sampai ditahan karena menimbulkan tindakan yang provokatif. Dalam berbagai kejadian anarkis dalam memperingati hari anti korupsi sedunia di Indonesia, menurut anda siapa yang sebenarnya anarkis...???
Tidak ada komentar:
Posting Komentar